Kemenpora Minta Polda Metro Jaya Usut Tuntas Penyebab Kematian David Jacobs
Jakarta - Kemenpora meminta Polda Metro Jaya mengusut tuntas penyebab kematian David Jacobs. Atlet para-tenis meja itu meninggal dunia setelah sebelumnya ditemukan tidak sadarkan diri di pinggir rel.
Petugas stasiun kereta api menemukan David Jacobs tidak sadarkan diri di pinggir rel jalur Gambir-Juanda Km+700, Jakarta, Kamis 27 April 2023 sekitar pukul 21.22 WIB. Dia kemudian dilarikan ke RS Husada, Jakarta Pusat, tetapi tidak dapat diselamatkan dan dinyatakan meninggal dunia pada Jumat 28 April 2023 pukul 03.30 WIB.
"Tadi kita dari Kemenpora sudah meminta kepada pak Kapolda Metro Jaya untuk mengusut tuntas kejadian ini," kata Menpora Dito Ariotedjo saat melayat ke Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Jumat malam 28 April 2023.
Seusai melayat, Menpora menegaskan dirinya sudah meminta Kapolda Metro Jaya untuk mengusut tuntas penyebab meninggalnya David. Dan dia mengapresiasi respons cepat polisi yang diketahuinya sudah memulai pengusutan.
Komentar