BPBD Deliserdang Pastikan Tak Ada Korban Jiwa akibat Banjir Bandang Sembahe
Deliserdang - BPBD Kabupaten Deliserdang memastikan tidak ada korban jiwa akibat banjir bandang yang terjadi di sungai Sembahe, Kecamatan Sibolangit, pada Minggu sore 30 April 2023. Air bah hanya menghancurkan satu unit mobil yang tak berpenumpang.
Kepala BPBD Kabupaten Deliserdang Amos F Karo-Karo mengatakan, banjir bandang cukup besar telah menerjang sungai Sembahe pada sekitar pukul 14.00 WIB, kemarin. Namun bencana itu tidak menimbulkan korban jiwa.
"Tidak ada korban jiwa, hanya satu unit mobil yang terseret derasnya air," ungkapnya, Senin 1 Mei 2023.
Pada saat kejadian, mobil itu terparkir di pinggir sungai dalam keadaan kosong. Hal itu juga sudah dipastikan oleh pemilik atau pengendara mobil tersebut.
Komentar