Kehadiran UMKM Milenial Kemenpora di Pameran Tuttofood Bikin Petinggi Perdagangan Thailand Terkesan

Milan - Kehadiran tiga UMKM milenial Kemenpora di pameran Tuttofood 2023 di Kota Milan, Italia, menyedot perhatian berbagai kalangan yang datang di pameran, termasuk petinggi perdagangan negara sahabat, Thailand.
Anongnart Mahasawat, Director Thailand Trade Promotion Center berkesempatan mengunjungi booth UMKM milenial kemenpora, Rabu 10 Mei 2023. Selajn berkunjung dia juga berdiskusi intens dengan para pemilik UMKM.
Keterangan tertulis Kemenpora menyebutkan Anongnart sangat terkesan dan mengacungkan jempol atas inisiatif kemenpora memfasilitasi para pemuda kreatif pada expo internasional sekelas Tuttofood.
Menurutnya, ide brilian kemenpora ini bisa diaplikasikan juga di negaranya. Dengan kesempatan seperti ini pemilik UMKM milenial bisa berinteraksi langsung dengan pasar international dan dapat bertransaksi bisnis secara langsung.
"Sangat baik untuk menginspirasi para pemuda lain melakukan hal yang sama," ujarnya.
Komentar