Jasad Robi Terdeteksi Sonar di Sungai Bilah Hilir Labuhan Batu

Proses evakuasi Robi, korban tengelam di Sungai Bilah Hilir, Labuhan Batu, Sumut.(Dok SAR Medan)

Labuhan Batu - Tidak sampai 24 jam, upaya pencarian di Sungai Bilah Hilir, Labuhan Batu, Sumatra Utara, membuahkan hasil setelah perangkat sonar Tim SAR mendeteksi jasad Robi di sungai tersebut.

Budiono, Kepala Kantor SAR Medan, mengatakan operasi SAR di Sungai Bilah Hilir yang dilakukan sejak Jumat (30/6) sore tidak berlangsung lama. Operasi SAR dihentikan pada Sabtu (1/7) setelah korban berhasil ditemukan.

"Korban ditemukan pagi tadi sekitar pukul 08.55 WIB," ungkapnya. sabtu (1/7).

Korban bernama Robi. Pria berusia 39 tahun itu sebelumnya dilaporkan hanyut terseret arus Sungai Bilah Hilir. Warga Dusun Sidodadi, Desa Sidomulyo, Kecamatan Bilah Hilir, Labuhan Batu, Sumut, itu awalnya pergi memancing bersama dengan dua orang rekannya.

Mereka hendak memancing di Sungai Bilah Hilir menggunakan perahu pada Jumat (30/7) sekitar pukul 13.00 WIB. Namun sekitar Pukul 14.00 WIB, perahu yang mereka tumpangi mengalami kebocoran.

Selanjutnya 1 2 3

Komentar

Loading...