Pemprov DKI Memulai Vaksinasi Rotavirus Bayi dari Jakarta Timur

Jakarta - Pemprov DKI telah memulai pemberian vaksinasi Rotavirus untuk bayi, dari wilayah Jakarta Timur, Selasa (15/8).
Widyastuti, Asisten Kesra Setdaprov DKI Jakarta, mengatakan pemprov melaksanakan Kick off imunisasi Rotavirus di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Garuda, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
"Kick off imunisasi Rotavirus ini berbarengan dengan seluruh wilayah di Indonesia terhadap bayi berusia 2, 3, dan 4 bulan," ungkapnya.
Dia menjelaskan, Rotavirus adalah vaksin untuk mencegah kesakitan dan kematian bayi akibat diare. Vaksin disiapkan untuk 66 dari 160 ribu bayi yang saat ini tercatat ada di Jakarta.
Vaksinasi akan menyasar bayi berusia 2,3 dan 4 bulan. Bayi pada usia itu akan mengalami masalah jika terkena diare tanpa penanganan yang baik. Dampaknya berupa dehidrasi dan bisa berakhir dengan kematian.
Dalam pelaksanaan vaksinasi ini Pemprov DKI menyiapkan tenaga medis khusus, mulai dari puskesmas kelurahan, kecamatan hingga RSUD. Pemprov juga didukung dokter-dokter spesialis anak dari IDI.
Komentar