15 Petani Milenial Tapsel Menangi Lomba Karya Tani Mandiri 2023
Tapsel - Sebanyak 15 petani milenial di Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, memenangi lomba Karya Tani Mandiri 2023 yang diadakan pengelola Tambang Emas Martabe, PT Agincourt Resources.
Kelima belas petani milenial tersebut adalah Herman Hatimbulan, Amar Husin Sitompul, Saddam Husein Rambe, Muhya Wahyu Rambe dan Mhd. Azis Hutasuhut.
Kemudian Parlaungan Simanjuntak, Damu Roy Sahnan Nasution, Rahmad Soehedi Simatupang, Riskon Mulyadi, A.Fauzi Batubara, Andre Ilham, Pandapotan Saputra, Arif Sopiandi Hasibuan, Wardah, dan David Fernando.
Rahmat Lubis, General Manager Operations PT Agincourt Resources (PTAR), mengatakan para pemenang mendapat hadiah total sebesar Rp100 juta dalam bentuk pengembangan usaha pertanian.
"Pengumuman pemenang sudah dilaksanakan di Sopo Daganak, Batangtoru, Tapanuli Selatan (Tapsel), pada Senin (25/9) lalu," ungkapnya, Kamis (28/9).
Komentar