H-2 Sebelum Penutupan PON XXI, Layanan Transportasi di Sumut: Lancar, Tepat Waktu, dan Dapat Apresiasi dari Para Atlet

Medan, pemudaindonesia.com – Dua hari menjelang penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, sejumlah kontingen memberikan apresiasi atas pelayanan transportasi yang disediakan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Para atlet dan official merasakan layanan yang lancar, tepat waktu, dan nyaman.

Ketua DPRD Kota Bandung sekaligus Ketua Pengprov Wushu Jawa Barat, Edwin Senjaya, menyampaikan rasa puasnya terhadap fasilitas transportasi yang disediakan Bidang Transportasi PB PON di Sumatera Utara.

“Sejauh ini, kami merasakan pelayanan transportasi PON XXI sangat bagus. Atlet dan official tim Wushu Jawa Barat merasa semuanya berjalan lancar. Terima kasih atas pelayanannya, dan semoga kontingen lain juga merasakan hal yang sama,” pujinya, Rabu (18/9/2024).

Senada dengan itu, kontingen Wushu Papua Tengah juga merasakan hal yang serupa. Rian Tomoroken, didampingi Amanus Moring dan Rendy, mengapresiasi kelancaran layanan transportasi yang mereka rasakan sejak tiba di Bandara Kualanamu hingga selama masa pertandingan.

“Kami selalu dijemput tepat waktu, baik dari bandara maupun saat antar-jemput dari hotel ke venue pertandingan dan sebaliknya. Pelayanan transportasi di Sumut berjalan aman dan lancar,” kata Rian.

Selanjutnya 1 2 3

Komentar

Loading...